Senin, 23 September 2013

MENJADIKAN SIM2 (GSM) SEBAGAI DEFAULT SMS PADA ANDROMAX-U

setelah sekian lama utak atik android smartfren andromax-u untuk menjadikan default sms nya pada sim gsm ,akhirnya terjawab sudah penantian saya. sebelumnya saya mencoba download aplikasi sms yaitu go sms, tapi setelah saya coba untuk mengirim pesan pada go sms, ternyata pesannya tidak bisa terkirim, disaat itu pulsa CDMA saya memang lagi tidak ada, saya cari pengaturannya di HP tapi tidak ketemu, sampai akhirnya saya menemukan aplikasi yang bisa membuat default sms pada sim 2 atau GSM , aplikasi ini bisa tidak hanya bisa dijadikan pada go sms saja , pada aplikasi sms lain pun bisa di gunakan, aplikasi ini namanya android setting.

Kamis, 07 Februari 2013

DISTRIBUSI TENAGA LISTRIK

Pengertian dan Fungsi Distribusi Tenaga Listrik

a. Pengertian Distribusi Tenaga Listrik

Sistem Distribusi merupakan bagian dari sistem tenaga listrik. Sistem distribusi ini berguna untuk menyalurkan tenaga listrik dari sumber daya listrik besar (Bulk Power Source) sampai ke konsumen. Jadi fungsi distribusi
tenaga listrik adalah; 1) pembagian atau penyaluran tenaga listrik ke beberapa tempat (pelanggan), dan 2) merupakan sub sistem tenaga listrik yang langsung berhubungan dengan pelanggan, karena catu daya pada
pusat-pusat beban (pelanggan) dilayani langsung melalui jaringandistribusi.